Ribuan Korban KSP Pandawa Akan Demo di Kejaksaan Depok, Minta pemerintah dapat memberikan atensi lebih terhadap Para Korban KSP Pandawa

(Ilustrasi: konfrontasi.com)

 

JAKARTA, LDN – 1 November 2017
Ribuan Korban Koperasi Pandawa Akan Gelar Demo di Pengadilan Negeri Depok. Tujuan aksi unjuk rasa ini agar pemerintah dapat memberikan atensi lebih terhadap Para Korban KSP Pandawa serta membantu proses pemulihan pengembalian aset aset KSP Pandawa kepada Para Korban KSP Pandawa.

Berikut Surat ijin Aksi Demo tersebut:

KepadaKapolres Kota Depok
Di.
Mapolres Depok
JL. Margonda Raya No.14, Depok, Pancoran MAS, Kota Depok, Jawa Barat 16431

Lampiran : Copy KTP (Penanggung Jawab Unjuk Rasa)

Hal : Pemberitahuan Unjuk Rasa Terkait Kasus KSP Pandawa

Dengan Hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini saya sebagai penanggung jawab unjuk rasa atas nama :

Nama                                     : Denny Andrian Kusdayat.,S.H.

Tempat/tanggal lahir               : Jakarta, 22 Desember 1978

Agama/Kewarganegaraan        : Islam/Indonesia.
Alamat  :  Jl. Bangka II RT.011/RW002, Kel. Pela Mampang, Kec. Mampang Prapatan Jakarta Selatan.

Jenis Kelamin  : Laki – laki
I.     Maksud dan Tujuan

a. Maksud

Maksud kami melakukan unjuk rasa ini adalah :

1)   Bahwa kami menuntut agar ParaTerdakwa SALMAN NURYANTO CS/KSP Pandawa dihukum seberat-beratnya;

2)   Bahwa kami menuntut PIHAK KEJAKSAAN agar memberikan kejelasan terkait jumlah aset-aset yang telah disita oleh Pihak Penyidik di Kepolisian yang dalam hal ini telah berada pada Kejaksaaan Negeri Kota Depok;

3)   Bahwa kami meminta penjelasan kepada Pihak Kejaksaan Negeri Kota Depok terkait Dakwaan terhadap Terdakwa SALMAN NURYANTO Csyang tidak mengenakan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang ;

b. Tujuan
Tujuan kami dalam melakukan unjuk rasa ini adalah agar pemerintah dapat memberikan atensi lebih terhadap Para Korban KSP Pandawa serta membantu proses pemulihan pengembalian aset aset KSP Pandawa kepada Para Korban KSP Pandawa.

2) Tempat/Lokasi dan Rute

a. Tempat/lokasi  : Di depan Kantor Kejaksaan Negeri Kota Depok

b.  Rute    : Dari depan Kejaksaan Negeri Depok  menuju Pengadilan Negeri Kota Depok

3) Waktu dan lama

a. Waktu   : Kamis, 2 Nopember 2017

b. Lama   : Dari pukul 09.00-16.00 WITA

4) Bentuk : Demonstrasi/Unjuk Rasa

5) Penanggung Jawab  : Denny Andrian Kusdayat.,SH.

8) Jumlah Peserta : 2000 (dua ribu) orang

Demikianlah surat pemberitahuan ini saya sampaikan, dengan begitu saya memohon kepada Bapak Kapolres beserta jajarannya untuk mengawasi keamanan, ketertiban, dan kelakuan kami pada saat berdemonstrasi nanti. Sebelumnya saya sebagai penanggung jawab mengucapkan terima kasih atas perhatian yang Bapak Kapolres berikan.

 

Hormat saya atas nama Para Korban KSP Pandawa

Denny Andrian Kusdayat.,S.H.

081380650234 / 081310539303

Tembusan Yth:

1)    Kepala Badan INTELKAM MABES POLRI;

2)    Direktur INTELKAM POLDA METRO JAYA.

3)    Arsip.
(Rhmt/Tim)*.

 

Exit mobile version