Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Letkol Kav.Guruh Prabowo Harapkan Pembangunan Rutilahu bagi Veteran dapat meningkatkan Kesejahteraan bagi Veteran
Sebagaimana diketahui bersama bahwa, Veteran adalah warga Negara Indonesia yang bergabung dalam kesatuan bersenjata resmi yang diakui oleh pemerintah yang berperan secara aktif dalam suatu peperangan menghadapi negara lain dan/atau gugur dalam pertempuran untuk membela dan mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Untuk menghargai Jasa-jasa Veteran tersebut Jajaran TNI Kodam III/Siliwangi bekerjasama dengan perusahaan yag ada di wilayah Jawa Barat memberikan bantuan untuk membangun Rumah yang sudah tidak layak untuk dihuni oleh para Veteran.Sehingga para Veteran dapat merasakan dan menikmati kesejahteraan Sosial.
Komandan Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi Letkol Kav.Guruh Prabowo W.M.Eng Sabtu,7 November 2017 menyaimpakan bahwa kegiatan pelaksanaan Pembangunan Rutilahu bagi para Veteran berjalan selama Satu Bulan sampai dengan bulan Desember.Dan hal itu merupakan bentuk kepedulian Kami (TNI)kepada para Veteran.”Katanya.
Selain daripada itu dirinya mengatakanbahwa ada sebanyak 14 rumah milik veteran pejuang di sekitar Markas Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi yang juga akan diperbaiki lantaran kondisinya sudah tidak layak. “Sekarang sedang dikerjakan,Kita sudah verifikasi di lapangan. Jadi sekarang sudah fiks jumlahnya ada 14 unit rumah milik veteran pejuang yang akan diperbaiki yang tersebar di beberapa Kecamatan,diantaranya Kecamatan Pelabuhan Ratu,Warung kiara ,Sagaranten ”Terang Dandim.
Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Kembali menekankan bahwa kegiatan Pembangunan Rumah tidak layak huni terbut untuk memperbaiki tingkat kesejahteraan para veteran yang kurang mampu.”Merupakan Bantuan dari BUMN Jawa barat diantaranya Bank mandiri, BNI.” Semoga rehab ini nanti bisa dinikmati dan membawa manfaat untuk veteran.”Pungkasnya.
(Hasbi /Penrem 061/Suryakancana)