50 Orang Jamaah MT Balai Wartawan Kota Depok Belajar Zikir di Pondok Pesantren Suryalaya
SumberLima.Com, Suryalaya Tasik Malaya- Rombongan Wisata Ziarah Religi MT Balai Wartawan Kota Depok tahun 2024 tiba di Pondok Pesantren tepat pukul 1:00 dini hari Meskipun dalam keadaan lelah kurang tidur Jamaah MT Balwan tetap antusias mengikuti proses sesuai roundown acara , Jumat (24/5)2024.
Sebelum masuk waktu subuh seluruh jamaah MT Balwan di pandu oleh kepala rombongan Rahmat Budianto langsung ke masjid Sirur Asror di depan Madrosah Syekh Ahmad Sohibul Wafa Tajul Arifin RA akrab di sebut Abah Anom guru mursyid kamil mukamil untuk melaksanakan salat subuh berjamaah , jikir berjamaah dan tholabul ilmi (Talqin Jikir).
“Karunia yang wajib disyukuri adalah terbuka nya hati untuk mau belajar jikir dari ahlinya,”
Semoga teman teman jamaah MT Balwan dapat istiqomah dalam mengamalkan pelajaran dan di tuntunan jikir yang baru saja di terima setiap selesai melaksanakan salat 5 waktu, Ucap Rahmat Budianto divisi Rohis MT Balwan Kota Depok ini.
Di jelaskan oleh Rahmat, jika dalam keadaan sibuk minimal 3 kali sehabis shalat, dan 165 kali jika dalam keadaan senggang lebih banyak lebih bagus.
Di terangkan dalam Surat Ar-Rad ayat 28
أَلَا بِذِكْرِ ٱللَّهِ تَطْمَئِنُّ ٱلْقُلُوبُ
Artinya, “Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.”
Zikrullah sifaul kulub jikir adalah obat penyakit hati , dengan jikir kepada Allah hati menjadi tentram ingatlah dengan menginggat Allah hati menjadi tentram.
Semoga bekal Jikir yang telah diberikan oleh Abah Anom Rodhiallahu’an (RA) melalui Wakil Talqin Drs KH Sandisi dapat menjadi bekal bagi jamaah MT Balwan dalam mengarungi luasnya samudra kehidupan dan menjadi pedoman dalam berdakwah pada kegiatan pengajian rutin MT Balwan di manapun berada.
Untuk lebih memahami tata cara yang telah di ajarkan seluruh jamaah MT Balwan membeli kitab Uqudul jumaan sebagai pedoman amaliah harian dan mingguan.
Insya Allah saya siap menuntun teman teman jamaah dalam pelaksanaan amaliah Jikir nya agar tidak keliru dalam pelaksanaan nya , Punkas Rahmat.
Selesai ziarah ke puncak Suryalaya di Makam Abah sepuh dan abah Anom Ra jamaah MT langsung melanjutkan perjalanan untuk shalat jumat di masjid Aljabar Bandung. (Taufik/SL5).